|

RAPAT KERJA WILAYAH KE 5 PERMIKOMNAS WILAYAH 4 BANTEN 2023

Rapat Kerja Wilayah (RAKERWIL) Perhimpunan Mahasiswa Informatika dan Komputer Nasional (PERMIKOMNAS) merupakan suatu agenda rutin tahunan yang di selenggarakan oleh Perhimpunan Mahasiswa Informatika dan Komputer Nasional (PERMIKOMNAS) dengan tujuan merancang program-program dari Badan Pengurus Wilayah (BPW) selama 1 tahun kedepan.

Setiap tahun nya setiap instansi/kampus yang tergabung dalam PERMIKOMNAS ini akan mendapatkan giliran menjadi tuan rumah penyelenggaraan kegiatan ini. Dan tepat nya BEM Global Institute di tahun ini di tunjuk menjadi tuan rumah kegiatan ini.

Kegiatan ini diikuti oleh 22 Kampus seluruh Banten yang tergabung kedalam PERMIKOMNAS dengan total peserta mencapai 65 orang. Diselenggarakan pada hari Sabtu, 13 Januari 2023 dan bertempat di Gedung Dharma Wanita Kota Tangerang.

Adapun dari rangkaian kegiatan ini adalah memaparkan program kerja Badan Pengurus Wilayah selama 1 tahun kedepan, tanya jawab terkait program-program yang dirancang.

 Julianti Putri, selaku Ketua Pelaksana kegiatan ini memberikan pesan kepada seluruh peserta dan Badan Pengurus Wilayah yang baru “Semoga ini menjadi langkah awal dalam membangun PERMIKOMNAS wilayah 4 Banten menjadi lebih baik lagi kedepannya, dan ini juga bisa menjadikan ajang silaturahmi antar instansi yang tergabung.”

Tak hanya itu, sebelum masuk kedalam forum rapat kerja kegiatan ini diisi dengan seminar pendidikan yang mengusung tema “Peran Teknologi Untuk Memajukan Digitalisasi dalam berfikir ala milenial” dengan harapan para peserta dapat memahami bagaimana menggunakan digitalisasi supaya membawa perubahan yang lebih baik bagi bangsa.

Acara ditutup dengan ramah tamah antar instansi yang tergabung dan juga Badan Pengurus Wilayah.

Similar Posts

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *